Menu Horizontal


Report Generator

            Sebagaimana telah disinggung diatas, Report Generator adalah utility bawaan TEMS yang berguna untuk membuat pengolahan data hasil drive test, sehingga bisa dilihat jumlah data-data statistic yang diperlukan seperti call setup, block call, dropped call, handover dan lain sebagainya. Namun pengolahan data menggunakan report generator ini jarang dilakukan oleh engineer, karena analisa lebih mudah menggunakan MapInfo. Report Generator bisa digunakan dengan langkah-langkah sebagai berikut:
1.      Dalam workspace TEMS, Klik Ikon Report Generator 


2.      Setelah keluar jendela Report Wizard, Logfiles Klik Add


 
3.      Pilih logfile yang ingin diproses kemudian Klik Open


4.      Tentukan tempat meletakkan hasil proses


5.Atur device yang ingin diproses dan event tertentu dengan klik properties


6.      Jika pengaturan selesai, Klik Finish

7.      Tunggu beberapa saat, hingga keluar hasilnya dalam web browser



Pada Report yang telah dihasilkan, kita bisa mengetahui event apa saja yang terjadi, berapa jumlahnya dan bahkan dalam logfile berapa event tersebut terjadi. Hal ini lebih praktis jika dibandingkan dengan memainkan ulang (replay) logfile satu persatu. Hasil report tersebut bisa digunakan lebih lanjut untuk mencari nilai-nilai yang diinginkan seperti Call Setup Success Rate (CSSR), Handover Success rate (HOSR), Block Call Rate(BCR), Dropped Call Rate (DCR) dan lain sebagainya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar